Dirangkum dari berbagai sumber, Selasa (12/9/2023), berikut tujuh cara mengusir cicak dari rumah dan tidak kembali lagi.
Cara mengusir cicak yang efektif adalah dengan menggunakan cairan anti serangga atau obat nyamuk. Cairan ini dapat disemprotkan atau dioleskan pada area-area yang sering dihinggapi cicak.
Selain itu, obat serangga juga berfungsi untuk mengusir nyamuk yang merupakan makanan utama cicak. Dengan berkurangnya populasi nyamuk, cicak akan mencari tempat lain untuk mencari makan.
Cangkang telur rebus dapat digunakan untuk mengusir cicak. Bau cangkang telur rebus tidak disukai cicak karena baunya seperti belerang.
Untuk mengusir cicak, Anda dapat menyimpan cangkang telur rebus di area sekitar tempat yang sering dihinggapi cicak. Cicak akan kabur karena tidak menyukai bau belerang dari cangkang telur rebus.