Ashanty Berobat ke Turki, Begini Penjelasan terkait Penyakit Autoimun

Leonardus Selwyn
Ashanty harus berobat ke Turki karana penyakit autoimun. (Foto: Instagram/Ashanty)

JAKARTA, iNews.id - Anang Hermansyah baru saja membawa Ashanty ke Turki untuk mengobati penyakit autoimun. Ashanty menerangkan, dirinya sudah tak tahan merasakan gatal-gatal yang timbul akibat penyakit autoimun yang dideritanya. Apakah penyakit autoimun?
 
Sebelumnya Ashanty pernah didiagnosis mengalami penyakit autoimun pada 2019 yang sempat membuatnya ambruk. Seperti diketahui penyakit autoimun seperti yang dimiliki Ashanty masuk ke dalam penyakit komorbid.
 
"Sudah 2 bulan gatalnya enggak selesai. Sudah minum obat alergi macam-macam bikin muka bengkak. Dokter di Jakarta bagus, cuma belum ada solusi soal gatalnya. Aku menderita banget, setiap malam enggak bisa tidur gara-gara gatal,” kata Ashanty.
 
Merangkum dari WebMD, Senin (10/5/2021), menjelaskan penyakit autoimun adalah gangguan sistem kekebalan yang menyebabkan aktivitas rendah tidak normal, atau aktivitas sistem kekebalan yang berlebihan. Dalam kasus aktivitas sistem kekebalan yang berlebihan, tubuh menyerang dan merusak jaringannya sendiri (penyakit autoimun).
 
Penyakit kekurangan kekebalan menurunkan kemampuan tubuh untuk melawan penyerang, sehingga menyebabkan kerentanan terhadap infeksi. Pemicu penyakit autoimun ini tidak diketahui. Sistem kekebalan mungkin mulai memproduksi antibodi yang tujuannya melawan infeksi, tapi malah menyerang jaringan tubuh sendiri.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Seleb
22 hari lalu

Disebut Mirip Nenek Sihir, Ashanty Jawab Santai: Aku Bangga Masih Asli Ciptaan Tuhan

Seleb
29 hari lalu

26 Steps Night Routine Ashanty yang Bikin Melongo, Wajah Jadi Sorotan!

Seleb
29 hari lalu

Update! Eks Karyawan Ashanty Dipenjara Buntut Kasus Penggelapan Dana

Seleb
1 bulan lalu

Eks Karyawan Ashanty Jadi Tersangka Kasus Dugaan Penggelapan Dana Rp2 Miliar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal