Berhenti Sekarang! Ini Bahaya Merokok Setelah Makan yang Harus Jadi Perhatian

Annastasya Rizqa
Bahaya merokok setelah makan cukup serius. Hentika kebiasaan itu sekarang juga. (Foto: Shutterstock)

JAKARTA, iNews.id - Kebiasaan merokok setelah makan harus dihentikan sekarang juga. Sebab, terdapat bahaya serius mengintai Anda jika tetap menjadikan itu sebagai keharusan. 

Merokok terbukti memicu masalah serius pada tubuh, termasuk kematian. Melansir Australian Government Department of Health and Aged Care, dalam waktu 10 detik setelah Anda mengisap rokok, zat kimia beracun dalam asap tembakau akan mencapai otak, jantung, dan organ tubuh lainnya. 

Lantas, apa dampak buruk dari kebiasaan merokok setelah makan? 

Dokter Dion Haryadi menerangkan, bahaya merokok setelah makan akan terjadi pada proses pencernaan. Ini dapat membuat gizi yang harusnya diserap oleh tubuh lewat makanan yang dikonsumsi, tidak terserap maksimal.

“Saat sistem pencernaan lagi aktif-aktifnya, kalau Anda merokok, maka nikotin pada rokok dapat ikut terserap dan itu bisa mengganggu proses pencernaan,” ungkap dr. Dion dikutip dari Instagramnya, @dionharyadi, Senin (2/9/2024).

Secara genetik, lanjut dr Dion, orang yang merokok punya daya serap nutrisi yang buruk ketimbang mereka yang tidak merokok. Perokok terbukti lebih sulit menangkap gizi baik yang didapat dari apa yang dikonsumsi. 

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Health
1 hari lalu

Super Flu Subclade K Rentan Menyerang Anak-Anak, Waspada Jadi Penyakit Serius!

Seleb
2 hari lalu

Bos Skincare Shella Saukia Mendadak Dilarikan ke RS, Sakit Apa?

Seleb
2 hari lalu

Lama Menghilang, Cynthia Lamusu Kini Berjuang Melawan Penyakit Plantar Fasciitis

Health
2 hari lalu

Terungkap! Ini Alasan Super Flu Subclade K Lebih Banyak Menyerang Perempuan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal