JAKARTA, iNews.id - Bagi bayi yang baru lahir, asupan nutrisi yang diterima lewat air susu ibu (ASI) sangat penting, khususnya pada enam bulan pertama. Lantas adakah makanan untuk ibu menyusui agar bayi cerdas dan gemuk?
Pada enam bulan pertama sebenarnya sang anak disarankan mendapat ASI Eksklusif dari Ibunya, sebagai sumber nutrisi utama. Karena ASI merupakan sumber nutrisi utama bagi si kecil, disarankan para ibu juga harus memperhatikan makanan yang dikonsumsinya.
1. Ikan
Makanan untuk ibu menyusui agar bayi cerdas dan gemuk salah satunya salmon. Konon, salmon mengandung DHA yang penting untuk perkembangan sistem saraf bayi. Selain itu, ikan berlemak pun bisa membantu menstabilkan suasana hati sang Bunda. Menstabilkan suasana hati sangat penting bagi ibu, karena 10-15 persen perempuan terkena depresi setelah melahirkan. Tapi, perlu diingat bahwa konsumsi ikan tetap harus dibatasi. Karena ikan mengandung merkuri dengan jumlah yang cukup tinggi. Adapun ikan yang harus dihindari yakni ikan tuna dan ikan todak.