Gandeng RSCM, MNC Peduli Gelar Donor Darah Bertema MNC Love Donation

Ravie Wardani
MNC Peduli menggelar aksi donor darah bertajuk MNC Love Donation. (Foto: Ravie Wardani)

Perwakilan RSCM, Dokter Elida Marpaung, menjelaskan, tabungan darah yang dikumpulkan melalui program ini akan dialokasikan ke pasien RSCM, Jakarta.

Selain pengidap kelainan darah, donor juga bisa diberikan kepada korban kecelakaan maupun pasien bedah di RSCM.

"Karakteristik rumah sakit kami yang merupakan Top Reversal Hospital di Indonesia ini, kami mempunyai kebutuhan darah yang cukup tinggi dibandingkan dengan rumah sakit lain," ucapnya.

Pihak RSCM, dr Elida Marpaung. (Foto: Ravie Wardani)

"Selain untuk kebutuhan rutin pasien-pasien dengan kelainan darah, seperti Thalasemia, Hemofilia dan Leukemia, kami juga membutuhkan darah untuk korban kecelakaan lalu lintas dan pasien-pasien bedah yang memang rutin dikerjakan di RSCM," sambung dr Elida.

Salah satu peserta donor darah, Yolanda, mengaku antusias mengikuti kegiatan tersebut. Dia berharap, darah yang didonorkan bisa membantu banyak pasien di luar sana.

"Semoga ke depannya kami bisa ikut rutin, terus bisa banyak membantu teman-teman yang membutuhkan darah," kata Yolanda.

Sebagai informasi, kegiatan donor darah yang dihelat MNC Peduli sudah berlangsung sejak 2005 silam. MNC Love Donation sendiri merupakan kolaborasi dari sejumlah unit usaha MNC Group yaitu PT MNC Asia Holding Tbk, PT MNC Kapital Indonesia Tbk, PT Global Mediacom Tbk, PT MNC Tbk, PT MNC Land Tbk, PT MNC Guna Usaha Indonesia, PT MNC Finance, dan PT MNC Energy Investments Tbk.

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

MNC University Ajak Anggota PMR Gunakan Medsos secara Positif di Pelatihan Literasi Digital

Nasional
1 hari lalu

Ratusan PMR Antusias Ikuti Pelatihan Literasi Digital Bareng MNC University dan MNC Peduli

Nasional
2 hari lalu

MNC Peduli dan MNC University Latih Anggota PMR Jadi Generasi Cerdas Digital

Nasional
2 hari lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Nasional
2 hari lalu

Angela Tanoesoedibjo: Kolaborasi Multipihak Kunci Majukan UMKM Desa

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal