Ya, anggur adalah komoditas buah yang bisa langsung dikonsumsi tanpa pengupasan. Dengan begitu, amat penting untuk memastikan buah bersih sebelum dimakan.
Selain mencuci buah sebelum dimakan, Bapanas juga meminta kepada masyarakat untuk tidak sembarang beli buah. Jika buah itu dijual dalam kemasan, maka pastikan ada izin edarnya.
Direktur Penganekaragaman Konsumsi Pangan Badan Pangan Nasional Rinna Syawal mengimbau kepada masyarakat agar membeli buah lokal, karena memiliki keunggulan seperti lebih segar dan berkualitas.
"Buah-buahan lokal tidak perlu menempuh perjalanan jauh sebelum sampai ke tangan konsumen, sehingga lebih segar dan memiliki cita rasa yang lebih khas," ungkap Rinna.