Jangan Sepelekan Nyeri Pinggang Hebat, Waspada Batu Ginjal dan Kenali Penanganannya

Vien Dimyati
Jangan Sepelekan Nyeri Pinggang Hebat, Waspada Batu Ginjal dan Kenali Penanganannya (Foto: Ist)

Kondisi yang Dapat Diatasi dengan RIRS dan PCNL

Donny Eka Putra, menambahkan, berbagai kondisi batu ginjal yang bisa diatasi dengan kedua prosedur ini antara lain, batu ginjal kecil hingga sedang yang tidak bisa dikeluarkan secara alami melalui saluran kemih. Kemudian, batu ginjal besar yang menyebabkan atau tidak menyebabkan sumbatan pada saluran kemih.

"Selanjutnya batu ginjal yang menyebabkan infeksi berulang atau penurunan fungsi ginjal. Batu ginjal yang tidak berhasil dipecahkan dengan terapi lain, seperti ESWL (Extracorporeal Shock Wave Lithotripsy)" katanya.

Keunggulan RIRS dan PCNL

1. Minim Invasif

Baik RIRS maupun PCNL merupakan prosedur yang minim invasif dibandingkan dengan operasi terbuka. Dengan teknologi terkini, luka sayatan yang dihasilkan sangat kecil atau bahkan tidak ada sama sekali, sehingga mengurangi risiko komplikasi.

2. Pemulihan Cepat

Pasien yang menjalani RIRS atau PCNL umumnya mengalami pemulihan yang lebih cepat dibandingkan dengan operasi konvensional. Waktu rawat inap pun lebih singkat, sehingga pasien bisa segera kembali beraktivitas.

3. Akurasi Tinggi dengan Teknologi Canggih

Prosedur ini menggunakan teknologi laser, memastikan batu ginjal dapat dihancurkan secara efektif tanpa melihat tingkat kekerasan batu.

Dokter Donny mengatakan, RIRS dan PCNL adalah solusi yang efektif dan aman untuk mengatasi batu ginjal kompleks, terutama bagi pasien yang ingin menghindari sayatan besar dan masa pemulihan yang lama.

"Perlu diketahui, setiap tindakan medis ada risiko yang mungkin terjadi, dan sebaiknya dipahami oleh dokter dan pasien dalam sesi konsultasi. Pada prinsipnya, Di Bethsaida Hospital, kami menggunakan teknologi terkini untuk memberikan hasil maksimal dengan risiko seminimal mungkin. Kami berkomitmen untuk memberikan perawatan yang terbaik bagi pasien," ujarnya 

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Megawati Minta Relawan Kesehatan PDIP Tak Pilih-Pilih saat Menolong Orang

Health
4 hari lalu

BPOM Tegaskan Inhaler Hong Thai Formula 2 Produk Ilegal!

Health
6 hari lalu

17 Penyakit yang Tidak Memenuhi Syarat Berangkat Haji, Ini Daftarnya!

Health
6 hari lalu

DBD Hantui Indonesia! Wamenkes Beberkan Cara Mencegahnya

Health
6 hari lalu

Duh, Masalah Gigi Jadi Penyakit Terbanyak Dialami Anak Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal