9 Obat Batuk Kering Alami untuk Ibu Menyusui, Bahannya Ada di Dapur Mudah Dibuat

Syifa Fauziah
Obat Batuk Kering Alami untuk Ibu Menyusui. (Foto: istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Memasuki fase menyusui, setiap ibu pasti menjaga setiap asupan makanan dan minuman. Apalagi saat sedang batuk kering, ibu menyusui tidak boleh mengonsumsi obat-obatan sembarangan. Tak perlu khawatir, ada lho obat batuk kering alami untuk ibu menyusui. 

Memasuki musim pancaroba perlu menjaga kesehatan tubuh. Sebab banyak penyakit yang menyerang, mulai dari batuk, flu hingga pusing. Penyakit tersebut bisa menyerang siapa saja termasuk ibu menyusui. 

Misalnya saat menderita batuk kering, membuat ibu menyusui tidak nyaman. Harus diperhatikan ada beberapa obat dilarang dikonsumsi ibu menyusui karena dapat berpengaruh pada kondisi ibu dan juga ASI-nya. 

Namun ada alternatif lain obat batuk yang aman dikonsumsi ibu menyusui karena menggunakan bahan-bahan alami. 


Berikut obat batuk kering alami untuk ibu menyusui, seperti dikutip pada Kamis (11/8/2022). 


1. Lemon dan madu

Rekomendasi obat batuk kering alami untuk ibu menyusui yang pertama adalah ramuan lemon dan madu. Kedua kandungan ini dapat membantu melegakan tenggorokan. Caranya campurkan dua sendok teh lemon dan dua sendok teh madu dengan secangkir air panas. Minum saat ramuan tersebut sudah hangat dan saat batuk menyerang. 


2. Air hangat

Selanjutnya Anda juga bisa mengonsumsi air putih hanya untuk meredakan batuk kering dan flu. Selain itu Anda juga bisa menggunakan uap panas dari air itu untuk melegakan hidung yang tersumbat. 


3. Bawang putih

Bawang putih tak hanya digunakan untuk penyedap bahan makanan saja, tapi juga memiliki manfaat sebagai obat batuk untuk ibu menyusui. Di dalam bawang putih terdapat kandungan antioksidan sebagai antibakteri, antijamur, dan antivirus. Bila Anda tak suka makan makan bawang putih mentah, bisa mencincang satu sampai dua siung bawang putih hingga halus lalu campurkan dengan satu gelas air hangat. Minum campuran air tersebut. 

Editor : Elvira Anna
Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal