Pascapandemi Olahraga Lari 42 Km Makin Populer, Ternyata Baik untuk Kesehatan Mental

Vien Dimyati
Olahraga lari makin digemari (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Pasca pandemi Covid-19, olahraga semakin digemari banyak orang. Pandemi membuat orang lebih sadar akan pentingnya menjaga kesehatan dan kebugaran fisik.

Ya, olahraga menjadi salah satu cara efektif untuk meningkatkan sistem imun dan menjaga tubuh tetap sehat. Selain itu, memiliki manfaat bagi kesehatan mental, seperti mengurangi stres dan meningkatkan suasana hati. Setelah menghadapi ketidakpastian dan tekanan selama pandemi, banyak orang mencari cara untuk mengelola kesehatan mental, dan olahraga menjadi pilihan populer.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) merekomendasikan setidaknya 150 menit aktivitas fisik intensitas sedang atau 75 menit aktivitas fisik intensitas tinggi per minggu untuk orang dewasa, untuk menjaga kesehatan mental yang baik. WHO menyatakan aktivitas fisik dapat mengurangi gejala depresi dan kecemasan, serta meningkatkan fungsi kognitif dan kualitas tidur.

Andri Yanto, coach dan pemerhati olahraga lari mengatakan, di Indonesia, setiap ada event lari seperti Jakarta Marathon menunjukkan peningkatan partisipasi yang signifikan. Bahkan, ada beberapa event lari seperti BFI Run tahun ini membuka nomor lari baru, yakni Maraton 42k. Penyelenggara acara melaporkan jumlah peserta terus meningkat dari tahun ke tahun, terutama setelah pandemi. 

"Sejak pandemi, jumlah pelari meningkat. Di dunia juga di Indonesia, semakin banyak orang yang terlibat dalam kegiatan lari. Event lari seperti half marathon (21 km) dan marathon (42 km) semakin banyak diadakan dan diminati," kata Andri Yanto melalui keterangannya Jumat (7/6/2024).

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Health
7 jam lalu

17 Penyakit yang Tidak Memenuhi Syarat Berangkat Haji, Ini Daftarnya!

Health
9 jam lalu

DBD Hantui Indonesia! Wamenkes Beberkan Cara Mencegahnya

Health
15 jam lalu

Duh, Masalah Gigi Jadi Penyakit Terbanyak Dialami Anak Indonesia

Seleb
16 jam lalu

Hari Ini Vidi Aldiano Mulai Perawatan Kanker di Malaysia, Banjir Doa!

Health
16 jam lalu

Generasi Milenial Indonesia Terbukti Kurang Aktivitas Fisik, Ini Faktanya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal