JAKARTA, iNews.id - Ketika Anda tidur nyenyak dan bermimpi, di luar sana ada ribuan atau jutaan orang yang mengalami gangguan tidur atau insomnia. Anda mungkin salah satunya.
Ya, insomnia atau masalah sulit tidur ini kerap menjadi masalah yang berdampak di keesokan harinya. Sebab, jika insomnia terjadi di hari-hari kerja, hal ini akan mengganggu produktivitas kerja Anda.
Biasanya, sebagian besar kasus insomnia sangat terkait dengan kebiasaan kurang tidur Anda, kesehatan mental seperti depresi atau kecemasan, dan kesehatan fisik yang disebabkan kurang olahraga atau penyakit kronis.
Jika Anda sering mengalami kesulitan untuk tidur dan selalu tak merasa cukup istirahat, kemungkinan Anda terkena insomnia. Meski ada gejala lain, seperti kehilangan konsentrasi, kelambatan dalam beraktivitas, depresi, iritabilitas, dan sakit kepala.
Apakah insomnia bisa disembuhkan? Tentu saja bisa, asalkan Anda menginginkannya.
Di bawah ini ada deretan cara mengatasi insomnia tanpa menelan obat tidur, seperti dinukil dari Bustle, Rabu (7/2/2018).
Terapi Kognitif
Sadar atau tak sadar, masalah tidur Anda sebenarnya ada hubungan dengan perilaku tidur sehari-hari. Nah, dengan melakukan terapi perilaku kognitif ini, Anda menciptakan sistem untuk diri sendiri, di mana Anda melatih tubuh untuk tidur bila menginginkannya. Cara ini, bahkan tak membutuhkan suplemen atau obat tidur apa pun. Namun yang dibutuhkan, hanyalah konsistensi untuk tidur di jam yang sama secara berturut-turut.