Tragedi Kemacetan di Puncak Bogor Berisiko Kematian, Ini Kemungkinan Penyebabnya

Muhammad Sukardi
Kemacetan panjang terjadi di jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, pada Minggu sore (15/9) hingga Senin dini hari (16/9). (Foto: X)

JAKARTA, iNews.id - Seorang wisatawan asal Jakarta Timur dinyatakan meninggal dunia dalam tragedi kemacetan panjang di Puncak, Bogor, Jawa Barat. Polisi memastikan korban meninggal karena sakit, bukan kelelahan.

Ya, jalur Puncak Bogor lumpuh total selama tujuh jam lamanya. Kendaraan tidak bisa bergerak sama sekali, menyebabkan ribuan kendaraan diam dan penumpang banyak yang mengeluh di media sosial.

Tak heran sejumlah video kondisi kemacetan di Puncak Bogor berseliweran, baik di TikTok maupun X. Niat ingin 'healing' di momen liburan, malah kena petaka kemacetan tidak karuan.

Dari kejadian ini, publik mesti paham bahwa duduk terlalu lama di dalam kendaraan akibat terjebak macet memang berisiko melemahkan kesehatan seseorang.

Penelitian menunjukkan bahwa kemacetan meningkatkan emisi kendaraan dan menurunkan kualitas udara sekitar. Lalu, dikatakan juga kalau kemacetan dapat meningkatkan risiko kematian, salah satunya akibat tekanan darah yang meningkat dan ini menjadi salah satu risiko serangan jantung dan stroke.

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Buletin
2 jam lalu

Miris! Angka Pernikahan di Indonesia Anjlok, Kasus Cerai Malah Meningkat

Buletin
5 jam lalu

Istri Pegawai Pajak di Manokwari Tewas Dimutilasi dalam Septic Tank, Pelaku Ditangkap

Seleb
9 jam lalu

Hamish Daud Berduka Cita, Kakek Tercinta Meninggal Dunia

Buletin
19 jam lalu

Terekam CCTV! Detik-Detik Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Bawa Tas Merah Misterius

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal