JAKARTA, iNews.id - Coronavirus disease (Covid-19) atau virus korona baru masih menjadi momok di sejumlah negara yang terdampak. Salah satunya adalah Indonesia yang kasus positif virus koronanya meningkat dalam sepekan terakhir.
Hingga Minggu (15/3/2020), dilaporkan ada 117 kasus positif virus korona baru di Indonesia, dengan lima orang di antaranya meninggal dunia, dan delapan pasien sembuh. Sementara itu di seluruh dunia, kasus positif virus korona baru mencapai lebih dari 156 ribu orang dengan 5.835 pasien meninggal dunia dan hampir 76 ribu orang dinyatakan sembuh.
Belum lama ini, World Health Organization (WHO) juga menetapkan virus yang pertama ditemukan di Kota Wuhan, China, tersebut adalah pandemi. Hal itu diungkapkan Dr Tedros Adhanom Ghebreyesus selaku Direktur Jenderal WHO.
Gejala Virus Corona
Penyebaran yang meluas, seharusnya tidak hanya menyebabkan kepanikan, tetapi juga lebih peka terhadap tubuh dengan mengenali gejala-gejala virus korona baru. Beberapa tanda virus korona yang khas adalah demam, batuk kering, napas tersengal, otot pegal, dan kelelahan.
Kemudian gejala yang kurang khas seperti penumpukan dahak, sakit kepala, hemoptisis (batuk darah), dan diare. Terakhir, gejala atipikal di antaranya hidung beringus dan sakit tenggorokan.