JAKARTA, iNews.id - Betrand Peto Putra Onsu berhasil meraih kemenangan di ajang penghargaan Anugerah Dangdut Indonesia (ADI) 2020. Putra asuh Ruben Onsu dan Sarwendah tersebut berhasil memenangkan kategori ‘Penyanyi Viral Paling di Hati’.
Sayangnya, penyanyi yang akrab disapa Onyo tersebut tidak dapat hadir mengambil trofinya secara langsung. Lewat virtual, Betrand Peto mengungkapkan terima kasih untuk Ruben dan Sarwendah.
“Terima kasih untuk ayah bunda,” kata Betrand di videonya yang diputar di acara ADI 2020 di Studio RCTI+, MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (20/11/2020).