“Justru suara kamu itu bukan akar musik saya. Saya jadi sangat tertantang kalau kamu masuk di tim Armand,” kata suami penyanyi Dewi Gita tersebut.
Di momen penentuan, Azka sempat merasa bimbang harus memilih salah satu coach yang akan membimbingnya.
“Karena aku anak public relation, jadi aku lihat yang marketingnya bagus banget,” ucap Azka.
Azka pun berjalan ke arah kursi Coach Vidi Nino. Dia lalu menjabat tangan Nino sebagai bentuk telah memilih mereka sebagai coach yang akan membimbingnya.
Ingin tahu keseruan apa lagi di babak Blind Audition The Voice Indonesia 2019? Saksikan TVI 2019 di GTV setiap Kamis dan Jumat, pukul 20.00 WIB. Jangan lupa juga, ikuti terus beritanya di iNews.id.