Penonton dibuat terdiam menikmati alunan vokal Abi yang membius. Penghayatan lagu terlihat dilakukan oleh ABi, bahkan dia meresapi lagu ini hingga meneteskan air mata.
Para juri pun dibuat bingung dengan penampilan peserta tiga besar yang tampil totalitas. Namun, setiap juri harus memilih satu nama yang pantas menang di babak ini.
"Semuanya bagus, tapi untuk part ini yang paling total dan menyentuh hati, Delima," kata Ayu Ting Ting mengomentari penampilan tiga peserta di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, Senin 17 September 2018.
"Jujur kalau mama tadi melihat, penampilan bertiga menangis bangga. Terbukti, kalian tampil bagus enggak ada yang jelek. Kalo di choir Mus Brother perpaduannya pas banget," ujar Iis Dahlia.
"Aku harus memilih di antara kalian. Segmen ini aura bintang terpancar banget, total banget, dan sangat bagus adalah Delima," ujar Ikke Nurjanah.