Saat ditanya Rizky terkait perubahan setelah menjadi juara dua Indonesian Idol X, Tiara mengaku banyak yang berubah.
“Sebelum Idol, mungkin aku dulu bisa jalan kemana-mana bebas gitu kan, mau pakai make-up atau tidak, orang juga nggak kenal. Kalau sekarang pasti sadar diri. Aku udah disorot orang mungkin, udah banyak yang kenal daripada dulu, jadi harus memperhatikan aku juga,” ujar Tiara. Setelah mengikuti Indonesian Idol X Tiara juga sempat bermain di sinetron Amanah Wali 4.
Tiara juga menjawab pertanyaan pengguna aplikasi RCTI+ bernama isma terkait kapan lagu baru kembali, “Nanti pokoknya nggak tahun ini.”
Nonton terus Idol Update dan hanya ada di RCTI+ bisa disaksikan melalui link https://www.rctiplus.com/programs/1029/idol-update/episode/18220/mau-liat-tiara-jadi-ibu-tiri-selain-suaranya-bagus-ternyata-tiara-jago-akting-juga-loh. Download aplikasi RCTI+ di Play Store dan App Store untuk menonton banyak konten seru lainnya melalui link https://www.rctiplus.com.