Pedro Miguel diketahui menetap di Dili, Timor Leste. Sedangkan Sarah Azhari bersama putra semata wayangnya di Amerika Serikat.
Rahma Azhari juga dipersunting oleh pria bule bernama Paris Chong. Paris Chong sendiri merupakan aktor Hollywood sekaligus anak komedian Amerika, Tommy dan Shelby Chong.
Sejak menikah, Rahma Azhari tinggal di Amerika Serikat bersama keluarga kecilnya. Walaupun telah vakum dari dunia hiburan Indonesia, ia masih sering menyapa penggemar lewat media sosial.
Fanny Bauty merupakan artis lawas yang telah menikah sebanyak tiga kali. Awalnya, ia membina rumah tangga dengan Mark Sungkar dan melahirkan dua orang anak, yakni Zaskia dan Shireen Sungkar yang juga terjun ke dunia hiburan.
Namun setelah 22 tahuh menikah, ia menggugat cerai sang suami. Fanny Bauty kembali menikah lagi tapi hanya bertahan beberapa tahun.