Nikita Mirzani baru saja membuat heboh publik Indonesia lantaran berseteru dengan mantan suaminya, Antonio Dedola setelah 4 bulan menikah. Keduanya bahkan saling sindir di media sosial usai tak lagi hidup bersama.
Tak hanya itu, Antonio Dedola juga diketahui menceraikan Nikita Mirzani melalui pesan singkat di WhatsApp. Hingga kini, mereka disebut-sebut masih bersitegang.