5 Artis Ini Perankan Orang Bodoh Ternyata Aslinya Pintar, Ada yang Dosen hingga Jadi Anggota DPR

Intan Afika Nuur Aziizah
Deretan artis perankan orang bodoh padahal pintar, ada Rieke Diah Pitaloka hingga Dono Warkop. (Foto: Istimewa)

4. Kasino Hadiwibowo 

Artis perankan orang bodoh padahal pintar berikutnya, ada almarhum Kasino Hadiwibowo. Tak hanya Dono, karakter Kasino di Warkop DKI yang dimainkan Kasino Hadiwibowo juga berbanding terbalik di dunia nyata. 

Jika Kasino di Warkop DKI dikenal nyeleneh, di kehidupan asli,.Kasino adalah sosok yang cerdas dan mahir bermain alat musik sekaligus bernyanyi. Kasino juga sempat jadi penyiar radio Prambors pada 1974. Tak hanya itu saja, Kasino pun sukses menjadi lulusan Fakultas Administrasi Negara, FISIP Universitas Indonesia.

5. Indrodjojo Kusumonegoro 

Artis perankan orang bodoh padahal pintar di urutan terakhir, adalah Indrodjojo Kusumonegoro. Nyatanya, semua anggota Warkop DKI yang dikenal nyeleneh dan mampu mengocok perut memang sosok yang cerdas di kehidupan asli.

Indro merupakan lulusan Fakultas Ekonomi dari Universitas Pancasila. Selain itu, dia juga pernah menjabat sebagai Pimpinan Persatuan Seniman Komedi Indonesia (PASKI). Wow!

Editor : Siska Permata Sari
Artikel Terkait
Seleb
2 hari lalu

24 Tahun Berkarya, Baim Wong Raih Lifetime Achievement Award!

Film
8 hari lalu

Desta Akan Perankan Dono di Film Warkop DKI: Mimpi Jadi Kenyataan

Nasional
16 hari lalu

Riwayat Pendidikan Desta, Jadi Pemeran Dono di Film Warkop DKI Reborn Terbaru

Buletin
1 bulan lalu

Jalan Rusak di Cikidang Disorot Rieke Diah Pitaloka, Gubernur Jabar Siap Tindaklanjuti

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal