Atta Halilintar dan Aurel Sempat Bertengkar hingga Menangis Jelang Lamaran

Diana Rafikasari
Atta Halilintar dan Aurel Sempat Bertengkar hingga Menangis Jelang Lamaran (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah ternyata sempat bertengkar menjelang lamaran hari ini (13/3/2021). Atta mengaku, keadaan baru terasa tenang belakangan ini.

Atta menyebutkan ada perbedaan soal prinsip di antara mereka yang memicu pertengkaran. Pertengkaran besar pun terjadi ketika keduanya mulai menyusun pernikahan mereka beberapa waktu lalu.

Kepada Denny Cagur, Atta pun menyebut jika kala itu pertengakaran mereka sampai membuat menangis. Namun, Atta enggan menjelaskan lebih detail soal penyebab pertengkaran mereka.

"Banget (ribut). Kalau aku berantem-berantem itu pasti ada dan selalu. Tapi yang lebih parahnya awal-awal nyusun ini sampai nangis. Rahasia, masalah pribadi. Sampai berat. 'Ini jadi nikah nggak sih? Ya udah nggak usah nikah di GBK atau di mana tapi di ring tinju'," kata Atta dikutip dari Silet (13/3).

"Kalau prinsip-prinsip aku jadi berantem panjang. Akhirnya ketemu (prinsip sama) Dua hari ini ribut. Baru hari ini tenang. Hari ini sama semalem," sambungnya.

Selain prinsip, perihal undangan hingga baju juga diakui sulung Gen Halilintar itu membuat ia dan Aurel bertengkar. Kendati demikian, perbedaan di antara keduanya tak mempengaruhi hubungan mereka. Atta pun  menikmati seluruh proses persiapan pernikahannya.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Seleb
2 bulan lalu

Iklan Terbaru Shopee 9.9 Super Shopping Day Makin Seru Bareng Hearts2Hearts, Wajib Nonton!

Seleb
2 bulan lalu

Viral Atta Halilintar Ikut Aksi Depan DPR, Peluk Driver Ojol

Seleb
3 bulan lalu

Gen Halilintar Absen di Ulang Tahun Aurel Hermansyah, Netizen Auto Curiga Keluarga Retak

Belanja
4 bulan lalu

Lewat Iklan Terbaru, Shopee Hadirkan Belanja Lebih Hemat dan Lebih Cepat!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal