BJ Habibie Jadi Idola dan Sosok Motivator bagi Posan Tobing

Janet Carrington
BJ Habibie meninggal dunia pada Rabu (11/9/2019), pukul 18.05 WIB. (Foto: Instagram)

Seperti diketahui, Habibie berpulang dalam perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto. Mantan menteri riset dan teknologi ini meninggal dalam usia 83 tahun karena sakit.

Habibie menjalani perawatan intensif oleh tim dokter kepresidenan di RSPAD sejak 2 September 2019. Kondisi pria kelahiran Parepare, Sulawesi Selatan, 25 Juni 1936 ini sempat membaik pada Selasa (10/9/2019).

Perkembangan itu disampaikan oleh putranya, Thareq Kemal Habibie, dalam konferensi pers di RSPAD, Selasa (10/11/2019). Keterangan ini sekaligus mengklarifikasi hoaks yang menyebut Habibie tutup usia pada Selasa pagi.

Namun pada Rabu sore, kondisinya kembali kritis. Keluarga besar ahli penerbangan lulusan Jerman ini berkumpul di RSPAD, mulai anak hingga cucu. Gubernur Gorontalo, yang juga keponakan BJ Habibie, Rusli Habibie mengatakan, dua anak Habibie, Ilham Akbar Habibie dan Thareq Kemal Habibie juga sudah berada di ruang Critical Intensive Care Unit (CICU).

Selama perawatan itu, sejumlah tokoh telah mengunjungi pria yang membidani lahirnya Industri Pesawat Terbang Nurtanio atau IPTN (kini Dirgantara Indonesia) tersebut. Para tokoh tersebut antara lain Presiden Joko Widodo. Selain itu, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Nasional
2 bulan lalu

Setelah Soeharto dan Gus Dur, BJ Habibie Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional

Nasional
3 bulan lalu

Datangi Gedung KPK, Ilham Habibie Urus Pengembalian Mobil Warisan Ayahnya yang Dibeli RK

Nasional
3 bulan lalu

Ilham Habibie Penuhi Panggilan KPK, Diperiksa terkait Kasus Pengadaan Iklan

Mobil
4 bulan lalu

Spesifikasi Mercy BJ Habibie Disita usai Dibeli Ridwan Kamil Rp2,6 Miliar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal