Sementara terkait penggalangan dana itu awalnya hanya untuk menginformasikan kepada publik yang memiliki rejeki lebih dipersilakan menyumbang.
Selain soal penggalangan dana, Komo Ricky juga mengatakan jika sampai saat ini kakak iparnya itu masih berada di ruang ICU. Belum dipindahkan ke kamar rawat inap dan tidak bisa menurunkan kelas kamar.
"Dia masih ada di ruang ICU, bukan di ruang rawat inap yang ada VVIP, VIP, yang Kelas I, Kelas II. Enggak," kata Komo Ricky.
Seperti diketahui sebelumnya, Indra Bekti masih dirawat di Rumah Sakit Abdi Waluyo Jakarta Pusat, sejak Rabu, 28 Desember 2022 akibat mengalami pendarahan di otak. Terhitung sampai hari ini Indra sudah dirawat enam hari di ICU.