Siapkan berkas yang dibutuhkan
Jangan lupa untuk mempersiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan untuk membuat paspor. Selain barcode, Anda perlu membawa dokumen-dokumen penting lainnya, di antaranya:
1. KTP (pastikan KTP Anda sudah e-KTP)
2. KK (Kartu Keluarga)
3. Akta Kelahiran atau surat baptis
4. Akta perkawinan atau buku nikah, ijazah
5. Paspor lama, jika Anda ingin perpanjang paspor
Mendatangi kantor imigrasi
Di hari yang sudah Anda tentukan saat pendaftaran melalui online, Anda harus tetap mendatangi kantor imigrasi yang telah Anda pilih. Di sana Anda akan melalui tahap verifikasi data atau berkas, serta wawancara.
Menunggu paspor
Paspor yang Anda buat tidak akan langsung jadi di hari itu juga. Paspor Anda baru akan tersedia setidaknya empat hari kerja sampai satu minggu lagi.