Masih aktif di dunia film
Di usianya yang sudah ke-64 tahun, Christine Hakim masih terlibat dalam pembuatan sejumlah film. Salah satunya yang terbaru yakni film ‘Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas’ garapan sutradara Edwin. Film ini akan tayang di Locarno International Film Festival dan Toronto International Film Festival. “Saya akan tampil di film berperan sebagai Mak Jerot. Pelacur yang merasa terhina karena tak kunjung bisa membangunkan burung Ajo Kawir di film ‘Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas,” kata Christine Hakim lewat media sosial Instagramnya.
Aktif menjadi narasumber
Dilihat dari media sosial Instagramnya, Christine Hakim juga aktif menjadi narasumber dari insan perfilman di berbagai forum dan talkshow, baik di YouTube maupun stasiun televisi.