Mengenai informasi tersebut, Raindy selaku manajer Catherine Wilson angkat suara. Dia menyebut bahwa belum bisa memberikan penjelasan lebih lanjut terkait informasi yang beredar.
"Kepada teman-teman media yang saya hormati. Di sini saya belum bisa kasih jawaban apapun perihal berita terhadap artis saya," kata Raindy melalui status Whatssappnya.
Dia pun meminta agar doa-doa terbaik dipanjatkan untuk Catherine dan kehidupan pernikahannya. "Saya berharap minta doa terbaik untuk semuanya," ujar dia.
Sebagaimana diketahui, Catherine Wilson dan Idham Masse resmi menikah pada 1 Oktober 2022. Sebelum menikah, keduanya sempat melakukan penjajakan kurang lebih tiga bulan hingga akhirnya mantap untuk melanjutkan hubungan mereka ke jenjang pernikahan.