Dikabarkan Kabur, Vadel Badjideh Kekasih Lolly Muncul ke Publik dan Memilih Diam Seribu Bahasa 

Muhammad Sukardi
Vadel Badjideh akhirnya muncul setelah dikabarkan kabur, tapi dia memilih diam dan menyerahkan semuanya ke kuasa hukum. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Vadel Badjideh, kekasih Lolly anak Nikita Mirzani, dikabarkan kabur membawa tiga koper. Kabar ini disampaikan Nikita Mirzani pada Kamis malam (19/9/2024). 

Menurut Nikita, ada sumper terpercaya yang memberi tahu dirinya kalau Vadel, kekasih Lolly, menghilang. Padahal, Nikita berharap bisa segera bersilaturahmi dengan pria yang sangat dicintai Lolly tersebut.

Usai dikabarkan kabur, Vadel pun menampakkan diri, tapi hanya lewat unggahan Instagram. Ya, beberapa jam lalu Vadel membuat unggahan Instagram terbaru dan dia mengabarkan kondisinya sekarang. 

Vadel menyampaikan kalau dirinya menyerahkan semua urusan yang terkait dengan pelaporan Nikita Mirzani ke polisi kepada kuasa hukumnya. Dia menunjuk Razman Arif Nasution

"Bersama ini saya informasikan bahwa saya telah menunjuk bapak Razman Arif Nasution dan kawan-kawan sebagai kuasa hukum saya dan segala sesuatu terkait diri saya yang sedang dilaporkan di Polres Jakarta Selatan, (saya) tidak akan menjawab apa pun, silahkan hubungi bapak Razman Arif Nasution," kata Vadel, dikutip Jumat (20/9/2024).

Di pesan tersebut, Vadel juga memberi tahu kalau hari ini, Jumat 20 September 2024, bakal digelar preskon pada pukul 15.00 WIB di Kantor RAN Law Firm Epicentrum Kuningan, Jakarta Selatan. 

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Nasional
13 hari lalu

Kasi Datun Kejari HSU Kabur saat OTT, Sempat Tabrak Petugas KPK

Seleb
18 hari lalu

Hukuman Diperberat Setelah Banding, Nikita Mirzani Yakin 100 Persen Menang di Kasasi

Seleb
19 hari lalu

Vonis Diperberat, Mental Nikita Mirzani Terganggu? Ini Kata Pengacara

Seleb
19 hari lalu

Nikita Mirzani Resmi Ajukan Kasasi usai Vonis Diperberat Jadi 6 Tahun Penjara

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal