Dikabarkan Mualaf Setelah Posting Foto Bersama Ustadz Abdul Somad, Begini Kata Daniel Mananta

Ratu Syra Quirinno
Kebersamaan Daniel Mananta dan Ustadz Abdul Somad. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id – Presenter kondang Daniel Mananta sedang menjadi perbincangan usai memposting potret bersama Ustadz Abdul Somad. Banyak yang menduga bahwa Daniel Mananta menjadi seorang mualaf. Benarkah?

Daniel sendiri sempat menceritakan bagaimana dirinya bisa sampai memposting foto bersama Ustadz Abdul Somad atau biasa dipanggil UAS. Saat itu, dirinya mendengar kabar UAS yang ditolak masuk Singapura.

Saat itu, tergerak hatinya untuk bertemu dan mengundangnya sebagai tamu di channel YouTubenya. “Ketika gue liat Ustadz Abdul Somad ditolak untuk masuk Singapura, hati gue sedih dan pengen ngobrol sama beliau. Di hati gue tiba-tiba ada gerakan untuk ke Ustadz Abdul Somad,” kata Daniel seperti dikutip dari YouTube Kasisolusi, Sabtu (19/11/2022).

Akhirnya Daniel membuat podcast bersama UAS di channel YouTube miliknya. Ternyata, podcast tersebut mendapat respon yang positif dan memberikan pengaruh positif kedamaian.

Singkat cerita UAS mengundang Daniel ke kediamannya. Daniel pun datang dengan membawa sang istri tanpa membawa kru timnya.

Sebelum memutuskan untuk terbang ke Pekanbaru, Daniel dan istrinya berdoa kepada Tuhan. Setelah hatinya tenang dan damai, mereka pun berangkat ke sana.

Editor : Siska Permata Sari
Artikel Terkait
Seleb
1 hari lalu

Shopee Jagoan UMKM Naik Kelas Rampungkan Enam Episode dengan Cerita Penuh Inspirasi

Seleb
1 tahun lalu

Daniel Mananta Geram Anaknya Main Ponsel hingga 8 Jam: Itu Redflag Buat Gue

Seleb
1 tahun lalu

Sandra Dewi Ultah Ke-41, Postingan Foto Lawas Daniel Mananta Jadi Sorotan: Aku di Sini Untukmu

Seleb
2 tahun lalu

Jadi Mualaf, Marcell Siahaan Tidak Ingin Paksa Anak Ikuti Jejaknya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal