JAKARTA, iNews.id - ESMOD Jakarta sukses menghelat kompetisi bertajuk Innovative Urbanware Competition berkolaborasi dengan Bell Living Lab dan Ideanation. Tujuan dari kompetisi ini tak lain untuk membangkitkan tren fashion ramah lingkungan.
Kompetisi dilaksanakan dua tahap. Pertama 50 peserta dinilai secara selektif oleh para juri menunjukan hasil karyanya dari produk yang dihasilkan yakni pakaian ready to wear dan aksesoris. Selanjutnya, pada tahap kedua, dipilih lima peserta dari masing-masing kategori.
Pada tahap kedua ini, finalis akan memamerkan karyanya melalui fashion show yang diadakan di Omah Jati Premium Resort, Anyer, Banten, Sabtu (29/7/2023). Mereka memamerkan karyanya di tengah hutan dikelilingi 2.000 pohon jati berusia 15 tahun.
Group Head of Business ESMOD Jakarta, Adhika Kusuma, mengatakan institusi pendidikan memiliki kewajiban untuk membimbing mahasiswa-mahasiswinya menciptakan sebuah inovasi di luar kebiasaan dalam industri mode.
"ESMOD Jakarta menciptakan inovasi baru dalam dunia mode sekaligus menguatkan identitas sebagai institusi yang mendukung program sustainability," kata Adhika saat press conference Innovative Urbanware Competition 2023, di kawasan Anyer, Banten, Sabtu (29/7/2023).