Eny Sagita Bongkar Sikap Nella Kharisma Sebelum Terkenal: Saya Anggap seperti Anak Sendiri

Siska Permata Sari
Pasangan Nella Kharisma dan Dory Harsa kini semakin terkenal. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Eny Sagita membongkar tingkah laku Nella Kharisma sebelum terkenal. Dahulu keduanya sempat menjalin hubungan pertemanan yang sangat dekat.

Sayangnya, seiring berjalannya waktu hubungan pertemanan itu kini merenggang. Terlebih ketika Nella Kharisma naik daun sebagai penyanyi dangdut yang populer saat ini.

Bahkan, Eny juga mengungkapkan bahwa nomor kontaknya diblokir oleh Nella Kharisma.

“Kalau dibilang kacang lupa sama kulitnya, ya mungkin monggo dinilai sendiri. Saya enggak berani bilang,” ujarnya seperti dikutip dari tayangan Go Spot, RCTI, Jumat (23/10/2020).

Menurutnya, dulu Eny mengajak Nella ke panggung musik dangdut karena suara sang biduan yang sangat khas. Dia juga menilai bahwa Nella merupakan sosok pedangdut yang pintar.

“Saya ngambil Nella itu karena suaranya punya ciri khas, mirip sama saya. Segi wajah, juga ada kemiripan,” tuturnya. “Anaknya itu asyik, pintar, cerdas,” katanya lagi.

“Asyik Nella itu anaknya, kita udah kayak kakak-adik,” kata pelantun lagu ‘Ngamen’ tersebut.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
31 hari lalu

Tragis! Penyanyi Dangdut Cantika Davinca Tabrak 2 Remaja hingga Tewas

Seleb
2 bulan lalu

Pengakuan Mengejutkan Inul Daratista soal Money Laundy: Tak Sepeser pun Ada!

Music
2 bulan lalu

Hari Terakhir Audisi KDI 2025 di Jakarta, Jadilah Calon Bintang Dangdut Masa Depan!

Seleb
2 bulan lalu

Heboh Inul Daratista Mau Pindah Kewarganegaraan, Ada Apa?

Seleb
4 bulan lalu

Profil Yunita Ababiel, Penyanyi Dangdut Maha Cinta yang Meninggal Dunia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal