Intip Megahnya Rumah Crazy Rich Jakarta Monica Soraya, Ada Lapangan Futsal hingga Ruang Disneyland  

Siska Permata Sari
Crazy Rich Jakarta Monica Soraya bersama Boy William di rumah megah yang lengkap dengan lapangan futsal. (foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Nama Monica Soraya, sang Crazy Rich Jakarta belakangan menjadi perbincangan publik. Bagaimana tidak, kisahnya yang mengadopsi 13 bayi menjadi viral di internet.
 
Tak hanya itu, belum lama ini, dia juga memperlihatkan kediamannya yang megah di kanal YouTube Boy William. Rumah besar bernuansa putih itu tak hanya megah dan memiliki pekarangan yang luas, tetapi juga didesain unik ala disneyland. 
 
“Rumah ini kayak di Disneyland,” puji Boy William dikutip dari kanal YouTube-nya, Minggu (4/7/2021). 
 
Monica mengatakan, dirinya memang menyukai karakter-karakter Disney sejak kecil. “Saya pecinta disney, dari kecil tergila-gila banget. Karakter disney apa yang enggak tahu,” ujarnya.
 
Dia bahkan mempunyai ruangan sendiri yang dijuluki ‘ruang disneyland’. Itu menjadi salah satu bagian yang penting di dalam rumah megah bergaya Eropa tersebut. Ruangan tersebut berisi koleksi-koleksinya dari Disneyland.
 
“Ruangan ini ruangan yang paling berharga buat saya. Ini koleksinya nih bertahun-tahun, dan setiap ke Disneyland, Disneyland di dunia, ini semuanya ada di sini,” kata Monica lagi.
 
Koleksi-koleksi Disney-nya ini, kata dia, malah lebih berharga daripada tas. “Ini lebih berharga dari banding tas,” ungkapnya lagi.
 
Selain ruang Disneyland, rumah megah Monica Soraya juga dilengkapi dengan home theatre seperti mini studio bioskop, hingga lapangan futsal. 
 
“Suami saya itu tergila-gila dengan soccer,” kata dia menjelaskan mengapa ada lapangan futsal di belakang rumahnya.
 

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Nasional
12 hari lalu

DJP Catat Kenaikan Crazy Rich RI, Wajib Pajak PPh 35 Persen Melesat!

Music
3 bulan lalu

Ayu Ting Ting dan Boy William Bikin Kejutan di Konser Dangdut-Dangdutan Duet hingga Main Piano

Seleb
4 bulan lalu

Dari Lupa Rekam Test Pack hingga Reaksi Vincent, Cerita Kehamilan Vior di Boy William

Seleb
4 bulan lalu

Boy William dan Vior Ceritakan Perubahan Hormon hingga Harapan untuk sang Buah Hati 

Mobil
6 bulan lalu

Tabrak S-Presso, Pemilik Lamborghini Crazy Rich Surabaya Ganti Mobil Korban dengan yang Baru

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal