Kaesang Protes Tak Terlihat saat Foto di Pelaminan: Pengantinnya Aja Gak Diajak

Nurul Amanah
Kaesang curhat melalui cuitan di Twitternya karena dirinya yang terlihat menyempil di tengah sesi foto bersama di pelaminan bersama para tamu. (Foto: Twitter)

JAKARTA, iNews.id - Tak hanya  momen kocak dan ekspresi di luar dugaan saat prosesi pernikahan berlangsung, Kaesang juga mencuri perhatian lewat cuitan-cuitan di Twitternya. 

Banyak warganet heran  karena mempelai pria yang satu ini masih sempat-sempatnya menuliskan cuitan saat pernikahannya sedang berlangsung.

Kali ini Kaesang curhat melalui cuitan di Twitternya karena dirinya yang terlihat menyempil di tengah sesi foto bersama di pelaminan bersama para tamu. Padahal seharusnya dirinya yang terlihat sangat jelas mengingat Kaesang adalah pengantinnya.

"Pengantinnya aja gak diajak foto," tulis Kaesang dalam cuitan yang menjawab foto yang diunggah salah satu warganet itu.

Menilik dari unggahan akun TikTok @aisiterusatu, ternyata sesi foto itu dipenuhi oleh rombongan rekan-rekan Ibu Iriana. Kehadiran mereka membuat Kaesang, Erina serta Presiden Joko Widodo sampai tertutup dan terlihat seperti menyempil di bagian belakang barisan.

Sontak, Kaesang mengungkapkan kekesalannya karena hari bahagianya itu malah dijadikan ajang reuni orangtuanya. Tentu ini guyonan belaka yang seringkali dilontarkan Kaesang.

"Tolong untuk ibu-ibu dan bapak-bapak di luar sana yang akan menikahkan anaknya, YO MBOK  REUNIANNYA DI TEMPAT MAKAN ATO KOPI GITU LHO,"tulis Kaesang dalam cuitannya.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Nasional
4 bulan lalu

Kata Jokowi soal Kemenangan Kaesang di Pemilihan Ketum PSI Disebut Sepak Bola Gajah

Seleb
1 tahun lalu

Lagi Bertugas, Jokowi Belum Sempat Jenguk Anak Kaesang Pangarep

Buletin
1 tahun lalu

Ketua KPK Nawawi Pamolango Singgung Tiket Gratifikasi & Nebeng Jet Pribadi

Bisnis
1 tahun lalu

Viral Video Diduga Erina-Kaesang Turun dari Pesawat Jet, Bawa Belanjaan Mewah Tanpa Lewat Bea Cukai

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal