Kisah Artis Jual Tahu di Pinggir Jalan, Dulu Dikenal Bidadari Warkop DKI 

Elvira Anna
Kisah artis jual tahu di pinggir jalan. (Foto: instagram)

JAKARTA, iNews.id – Tak banyak yang tahu kisah artis jual tahu di pinggir jalan. Ya dia adalah mantan bidadari Warkop DKI, Anna Shirley Hurkens atau yang biasa disapa Anna Shirley. 

Pada era 1980-an hingga 1990-an, wajah Anna Shirley sering muncul di film komedi Warkop DKI. Dia masuk dalam salah satu deretan bidadari atau wanita cantik di film Warkop DKI. Namanya disejajarkan dengan Lydia Kandou, Meriam Bellina, hingga Nurul Arifin. 

Jarang muncul di layar kaca atau layar lebar banyak yang penasaran bagaimana kabar artis lawas yang selalu menjadi pacar Dono di film Warkop DKI. Sampai akhirnya di media sosial beredar video Anna Shirley berjualan tahu di pinggir jalan. Penasaran bagaimana kisahnya? Berikut rangkuman iNews.id dari berbagai sumber, Selasa (19/9/2023). 

Kisah artis jual tahu di pinggir jalan

Wajah artis lawas Anna Shirley memang sempat mengisi sinetron Si Entong. Saat itu, Anna berperan sebagai Mpok Lela, ibu si Entong. 
Sempat vakum main sinteron, kabarnya Anna berusaha bertahan dengan menjalani berbagai profesi. 

Terbaru, artis lawas ini membagikan video di Instagram pribadinya sedang jualan tahu di kawasan Puncak, Bogor. Video tersebut viral dan mendapat beragam komentar dari netizen. 

Editor : Elvira Anna
Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal