Kisah Nanda Guntur, Korban Bullying Kini Sukses Jadi Presenter Multitalenta

Elvira Anna
Kisah inspiratif Nanda Guntur sempat jadi korban bullying kini sukses jadi presenter. (Foto: istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Perjalanan menuju kesuksesan terkadang harus berawal dari kondisi keterpurukan. Mereka yang mampu bangkit dari kesulitan akhirnya berhasil meraih apa yang dicita-citakan.  

Hal itu pula yang dialami Nanda Guntur, pria asal Surabaya yang kini mapan dengan profesinya sebagai presenter televisi dan master of ceremony (MC). Guntur dikenal sebagai multitalenta karena memiliki banyak kesibukan di dunia hiburan. Dia dikenal sebagai seorang penyiar di stasiun radio Jeje Surabaya dan presenter off air di stasiun televisi swasta.  

Nanda Guntur, yang dikenal dengan nama panggung Guntur Arjuna, juga aktif menjadi MC di berbagai acara dan bahkan menjadi seorang wedding singer.    

“Aku juga menjalankan bisnis parfum, racikan sendiri yang bernama Saturnus Parfume. Selain itu juga mendirikan dan mengelola ARJ Entertaintment and Party Planner,” kata pemiliki nama lengkap Nanda Guntur Ardhiono itu, Minggu (14/1/2024).

Namun sukses yang diraih Nanda penuh perjuangan dan berliku. Dia harus berjuang mengatasi rasa tidak percaya diri dan melepas bayangan masa lalu karena pernah menjadi korban bullying saat masih duduk di bangku sekolah. 

“Sejujurnya, aku adalah seorang yang introvert, dan seorang korban bullying pada saat SMA. Aku berusaha untuk bangkit dari keterpurukan tersebut,” ungkap lulusan Ilmu Hukum dari Universitas Dr. Soetomo Surabaya itu.

Dalam kondisi sulit, Guntur tetap berjuang mengatasi keterbatasan. Cita-cita menjadi seorang penyanyi terkenal menjadi salah satu penguat motivasinya untuk sukses. Dia pun mulai menemukan jalan ketika secara tidak sengaja mendapat kesempatan menjadi MC di acara kampus.  Sejak itu, kepercayaan diri Guntur terus tumbuh hingga dia terbiasa tampil di atas pentas. 

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Megapolitan
4 hari lalu

Polisi Kesulitan Ungkap Motif Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Ini Alasannya

Megapolitan
4 hari lalu

Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Diduga Siswa Korban Bullying, Ini Respons Polda Metro

Megapolitan
4 hari lalu

Saksi Mata Ungkap Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Diduga Pelajar Korban Bullying

Nasional
23 hari lalu

Ini Alasan Keluarga Laporkan Kasus Kematian Timothy Mahasiswa Unud ke Polisi

Buletin
23 hari lalu

Keluarga Timothy Mahasiswa Unud yang Tewas di Kampus Laporkan Kasus ke Polisi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal