“Seneng bangettt,” @inneofficial.
Sementara itu, tadi siang Kriss Hatta menjalani pemeriksaan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta. Dia ditetapkan sebagai tersangka dalam laporan Hilda Vitria.
Ditemui usai pemeriksaan, Kriss menyebut tidak ada yang perlu dicemaskan atas statusnya tersebut.
"Biasa saja. Itu bagian proses hukum. Dari tersangka kan naik terdakwa, dan terpidana," tutur Kriss Hatta, Senin (12/11/2018).
Sebelumnya diberitakan, Hilda Vitria melaporkan Kriss Hatta atas dugaan pemalsuan dokumen dan pencemaran nama baik pada 2 Maret 2018. Kala itu, laporan Hilda diterima dengan nomor register 1157/III/2018/PMJ/Ditreskrimum.
Penyidik Ditreskrimum Polda Metro Jaya telah menetapkan status tersangka terhadap Kriss Hatta sejak 9 November 2018. Penetapan tersebut dilakukan berdasar hasil pengembangan penyidikan per 12 September 2018, terhadap laporan pemalsuan dokumen dan pencemaran nama baik yang diajukan Hilda Vitria.