Megahnya Kerajaan Sriwijaya Tertuang dalam Koleksi Ernesto Abram di JF3 2024 

Muhammad Sukardi
Ernesto Abram di JF3 2024 (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Pekan mode JF3 Fashion Festival 2024 masih berlangsung, dari begitu banyak desainer lokal maupun Internasional yang terlibat, nama Ernesto Abram cukup menyita perhatian. Desainer muda itu berhasil menampilkan kemegahan Kerajaan Sriwijaya dalam bentuk karya fashion. 

Ernesto Abram cukup berani menghadirkan 40 koleksi dengan nuansa emas dan silver. Penginterpretasian Kerajaan Sriwijaya oleh sang desainer tersaji tak hanya dari warna, tapi detail di koleksi seperti siluet hingga ornamen, serta aksesori yang dipakai model. 

Untuk aksesori, Ernesto Abram berkolaborasi dengan Amero Jewellery yang sudah dikenal di masyarakat sebagai jenama perhiasan asal Indonesia yang mengulik kekayaan dan keindahan Tanah Air. Dengan tema Kerajaan Sriwijaya, cocok sekali Amero Jewellery terlibat di show JF3 2024 ini. 

Koleksi Ernesto Abram di JF3 2024

"Sebanyak 40 koleksi dihadirkan untuk JF3 tahun ini. Inspirasinya datang dari kejayaan Kerajaan Sriwijaya, pun semangat proklamasi," kata Ernesto di lokasi acara di La Piazza Summarecon Mall Kelapa Gading, Jakarta, belum lama ini. 

Tema dari koleksi yaitu 'Spirit of Revival'. Dari sana Ernesto coba mengembalikan kejayaan budaya-budaya bangsa melalui koleksi busana. Style klasik dikawinkan dengan sentuhan modern, menciptakan koleksi yang tak hanya indah, tapi juga menonjolkan begitu kayanya warisan seni Indonesia. 

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
21 hari lalu

Jakarta Fashion Week 2026 Digelar, Lomba Perancang Mode Jadi Pembuka

Destinasi
3 bulan lalu

Viral Wanita Ini Ikut Lomba Fashion Show Hari Kemerdekaan RI Bahan Bajunya dari Sayur-sayuran

Seleb
4 bulan lalu

Filosofi Jawa dan Bunga Wijaya Kusuma Jadi Inspirasi Koleksi Terbaru Abeey di JF3 2025

Seleb
5 bulan lalu

Bocoran Dress Miss Indonesia 2025 di Malam Final, Rancangan Desainer Lokal! 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal