"Emak selamat ulang tahun, panjang umur, sehat selalu," ujar Sule.
Keempat anak Sule pun menyalami neneknya secara bergantian. Aura kehangatan keluarga begitu kental terasa dalam momen perayaan ulang tahun tersebut.
"Semoga kumpul-kumpul ini akan terjalin seterusnya," kata Sule.
Sule dan Putri sempat menggoda Rizky Febian yang ternyata tak pernah memberikan kado setiap ada anggota keluarga yang berulang tahun. Namun, kali ini Rizky telah menyiapkan barbeku di hari ulang tahun sang nenek.
"Kado dari aku, aku udah siapin barbeku. Aku udah siapin barbeku untuk ulang tahun emak hari ini," ujar penyanyi yang kerap disapa Iky tersebut.
"Iky mah enggak modal. Jangankan emak, ayahnya aja ulang tahun engak pernah dikasih kado," kata Sule menyahut.
Mendengar perkataan tersebut, Rizky pun buru-buru memberikan klarifikasi. Menurutnya, dia hanya bingung untuk memilih kado apa yang tepat untuk diberikan kepada ayahnya.
"Belum pas aja, bingung soalnya kalau mau ngasih. Takutnya ngasih ini kemurahan, jadi doa aja," ujar Rizky.
"Semua apa yang dikasih Aa itu kita suka dan terima," kata Putri.