Olahraga Ringan Bisa Tingkatkan Kekebalan Tubuh di Tengah Pandemi Virus Corona

Antara
Olahraga ringan bisa tingkatkan kekebalan tubuh di tengah pandemi virus corona. (Foto: AFP)

Namun, perlu diperhatikan bahwa pemerintah meminta masyarakat untuk menghindari kerumunan. Jadi, warga harus memastikan tidak melakukan olahraga yang mengumpulkan banyak orang karena dapat meningkatkan kemungkinan penularan Covid-19.

Menurut Wiene, meskipun bekerja dari atau isolasi mandiri di rumah, bukan berarti tidak bisa berolahraga, tapi bisa melakukannya dengan latihan fisik individual bersifat ringan atau gerakan badan yang menguatkan dan menyehatkan tubuh, sehingga daya tahan tubuh tetap terjaga.

Dengan sistem imunitas tubuh yang meningkat dan terus terjaga dengan baik, maka tubuh tidak akan rentan terkena penyakit. Sebaliknya jika olahraga diabaikan, maka dapat menyebabkan tubuh menjadi lemah dan rentan terserang penyakit.

Wiene mengatakan, olahraga merupakan salah satu alternatif untuk meningkatkan hormon endorfin. Hormon endorfin bisa menimbulkan rasa nyaman dan senang yang akan berpengaruh untuk menjaga kualitas kesehatan mental apalagi saat menghadapi wabah Covid-19. Secara mental, pribadi harus tetap berpikiran positif dan tidak panik agar daya tahan tubuh tetap terjaga.

"Olahraga dapat memunculkan hormon endorfin yang dapat membantu meningkatkan imunitas," tuturnya.

Selain berolahraga, hormon endorfin juga bisa ditingkatkan dengan melakukan kegiatan hobi yang akan menimbulkan rasa senang seperti bernyanyi, melukis, menggambar, menjahit dan merajut.

Masyarakat yang berada di rumah bisa melakukan kegiatan-kegiatan tersebut untuk membuat suasana hati tetap senang dan nyaman. Rasa senang, nyaman, dan tidak panik dapat meningkatkan imunitas tubuh.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Megawati Minta Relawan Kesehatan PDIP Tak Pilih-Pilih saat Menolong Orang

Health
3 hari lalu

BPOM Tegaskan Inhaler Hong Thai Formula 2 Produk Ilegal!

Health
5 hari lalu

17 Penyakit yang Tidak Memenuhi Syarat Berangkat Haji, Ini Daftarnya!

Health
5 hari lalu

DBD Hantui Indonesia! Wamenkes Beberkan Cara Mencegahnya

Health
5 hari lalu

Duh, Masalah Gigi Jadi Penyakit Terbanyak Dialami Anak Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal