Penyakit Kambuh, Diding Boneng Alami Sesak Napas

Ravie Wardhani
Kondisi kesehatan aktor senior Diding Boneng kembali menjadi perhatian publik setelah asamanya kambuh. (Foto: Dok/Instagram)

“Datang itu lima dokter ke sini, ke rumah. Ya memang saya dalam kondisi kayak gitu. Akhirnya diperiksa segala macam, saya dikasih obat. Saat itu saya sembuh dari sakit itu,” kata Diding dengan nada lega.

Setelah meminum obat yang diberikan, kondisi asma Diding Boneng perlahan membaik. Dia bisa kembali bernapas dengan lebih lega dan merasa jauh lebih tenang.

Tak hanya mendapat bantuan medis, Diding juga mengaku menerima uluran tangan dari warga sekitar berupa pengobatan alternatif khusus asma. Meski bukan dokter, warga tersebut menawarkan bantuan dengan niat tulus.

“Dia bilang saya bukan dokter, jadi dia khusus asma ada pengobatan alternatif. Dia bisa gitu loh. Saya namanya orang niat baik, saya mau aja,” jelasnya.

Diding Boneng mengaku sangat bersyukur atas perhatian dan kepedulian banyak pihak terhadap kondisinya. Di tengah usia yang tak lagi muda dan kondisi kesehatan yang naik turun, dukungan lingkungan sekitar menjadi kekuatan tersendiri baginya.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Seleb
5 hari lalu

Ngungsi akibat Rumah Ambruk, Boneng Kini Tinggal di Rumah Bekas Komeng

Seleb
5 hari lalu

Sedih, Penyakit Diding Boneng Kambuh setelah Rumah Roboh

Seleb
7 hari lalu

Janji Raffi Ahmad ke Artis Lawas Diding Boneng, Sangat Mengharukan!

Seleb
8 hari lalu

Raffi Ahmad Bantu Artis Lawas Diding Boneng yang Rumahnya Roboh, Banjir Pujian Netizen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal