Di Instagram, Tristan memiliki 8 ribu pengikut saat berita ini dibuat, Senin 10 November 2025. Menariknya, Olla Ramlan terciduk mengikuti akun Instagram Tristan.
Gayanya yang elegan dan karismatik membuat banyak penggemar menaruh perhatian lebih pada sosoknya. Terlebih, Tristan ternyata menyukai alam dan berjiwa petualang sama seperti Olla Ramlan.
Meski wajahnya kerap disebut memiliki aura 'bule', sejauh ini belum ada keterangan resmi mengenai asal-keturunan Tristan. Sejumlah sumber menyebut dia berkewarganegaraan Indonesia, namun latar keluarga dan etnisnya masih belum diungkap ke publik.
Kendati banyak hal tentang dirinya masih menjadi teka-teki, Tristan kini dianggap sebagai salah satu bintang muda yang potensial. Bahkan, kabar kedekatannya dengan Olla Ramlan diprediksi akan membantunya semakin dikenal publik.
So, itu dia penjelasan mengenai profil Tristan Molina, aktor muda yang dikabarkan sedang berpacaran dengan Olla Ramlan. Bagaimana pendapat Anda?