Ramadan Runway 2025 Jadi Ajang Eksistensi Busana Muslim Tanah Air, 60 Jenama Terlibat

Halimah Tunisa
Ajang Ramadan Runway 2025 jadi rumah desainer dan jenama Muslim terus eksis di Indonesia. (Foto: Halimah Tunisa)

JAKARTA, iNews.id - Ramadan Runway 2025 menjadi salah satu referensi untuk mencari baju Lebaran. Acara ini juga menjadi ruang eksistensi brand lokal yang berfokus pada busana Muslim.

Ada 60 desainer dan jenama lokal yang terlibat di Ramadan Runway 2025. Ini menandakan pasar modest fashion di Indonesia terus bertumbuh dan diharapkan dapat membantu mendongkrak ekonomi bangsa. 

Ketua Umum Asosiasi Perancang dan Pengusaha Mode (APPMI) Poppy Dharsono menegaskan, pihaknya optimistis penyelenggaraan seperti Ramadan Runway ini dapat memberi potensi ekonomi dan mendorong UMKM fashion, terutama fashion Muslim agar dapat melebarkan jangkauannya. 

Ketua Umum APPMI Poppy Dharsono di acara Ramadan Runway 2025. (Foto: Halimah Tunisa)

"Kami selalu mendukung segala usaha pengembangan modest fashion Tanah Air. Tak hanya menjadi tuan rumah, tapi juga bisa mendunia dengan membawa karakteristik dan kekhasan sehingga mempunyai unique selling point di pasar global," kata Poppy Dharsono saat ditemui di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, belum lama ini. 

Poppy percaya, dengan hasil produksi desainer maupun jenama yang berfokus pada produk Muslim, Indonesia mampu bersaing di pasar dunia. Meski begitu, skill para desainer juga tetap harus terus diasah sehingga dunia semakin percaya. 

"Kami di APPMI membuka jalan seluas-luasnya untuk para desainer muda yang mau mengembangkan potensinya dan ingin terus berkembang. Dengan acara ini, kami meyakini dapat menjadi salah satu ajang jenama atau desainer busana Muslim bisa melebarkan sayapnya," ungkap Poppy. 

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
1 bulan lalu

Outfit Nikita Mirzani Hari Ini Terinspirasi dari Nikita Willy, Segini Harga Bajunya!

Nasional
2 bulan lalu

Menkeu Purbaya Prihatin 99 Persen Busana Muslim RI Impor dari China

Seleb
2 bulan lalu

Terungkap! Tasya Farasya Tenteng Tas Hermes Rp2,9 Miliar saat Sidang Cerai

Seleb
2 bulan lalu

Alasan Nyeleneh Nikita Mirzani Suka Pakai Rok saat Jalani Sidang Dugaan Pemerasan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal