JAKARTA, iNews.id - Siapa Moon Gabi? Nama ini mendadak ramai dibicarakan di media sosial, bahkan masuk dalam daftar pencarian terbanyak di Google.
Nama Moon Gabi mendapat perhatian publik setelah mengungkapkan bahwa dirinya telah melahirkan anak laki-laki pada Maret 2024. Sosok ayah dari bayi tersebut semakin membuat publik terkejut.
Ayah dari anak Moon Gabi adalah Aktor Korea Selatan bernama Jung Woo Sung. Pria itu pun tak menampik bahwa benar dirinya adalah ayah biologis dari bayi yang dilahirkan Moon Gabi.
Setelah informasi ini menyebar luas di media sosial, netizen banyak yang penasaran dengan sosok Moon Gabi. Siapa sebenarnya dia dan bagaimana mereka bisa saling kenal. Informasi selengkapnya ada di bawah ini.
Moon Gabi adalah model cantik profesional yang lahir pada 1989, yang berarti dia kini berusia 35 tahun.
Dia memilih jalur modeling sebagai profesi utamanya setelah memenangkan kompetisi Miss World Bikini pada 2011. Sejak menjadi model, namanya kian terkenal di dunia hiburan.
Sampai akhirnya pada 2016 dia tampil di acara varietas. Dari sanalah dia semakin dikenal masyarakat. Banyak orang terkagum-kagum dengan bentuk tubuh dan kulitnya.
Beberapa orang tidak percaya kalau dia ini 100 persen orang Korea Selatan, karena punya warna kulit yang eksotis dan tubuh yang jenjang.
Di 2018, Moon Gabi pernah muncul di acara Law Of The Jungle.