Warganet menganggap air mata itu adalah ungkapan rasa kekecewaan Boiyen yang kini harus mendampingi sang suami menghadapi kasus dugaan penipuan. Video itu pun lantas dibanjiri berbagai komentar.
"Nangisnya boyen bukan 'nangis' ultah. Paham ga si?" tulis Aku Iis.
"Gk da suaminya di kmr, jd gmn keadaan boiyen skrg, doa yg terbaik buat dia. dia org baik," kata Widia L1485.
"Kasian bgt boyen harusnya dia lagi bahagia"nya, pengantin pada umumnya kan masih seneng" bareng suami.. in langsung dapet ujian kuat ya ka boyen," tulis akun maryam88.
Seperti diketahui, suami Boiyen, Rully Anggi Akbar resmi dilaporkan terkait kasus dugaan penipuan dan penggelapan oleh pengusaha bernama Rio ke Polda Metro Jaya pada Selasa (6/1/2026). Rully terancam empat tahun penjara jika terbukti bersalah dalam laporan tersebut.
Adapun total kerugian yang dialami pelapor yakni senilai Rp300 Juta. Dalam komunikasi terakhirnya dengan Rully, Rio tidak menemukan kesepakatan pada Oktober 2025.
Padahal saat itu Rully berjanji akan kembali memberikan keuntungan investasi kepada Rio senilai Rp6 juta per bulan per 15 Januari 2026.