Tampil Beda, Ammar Zoni Cukur Bewok di Sidang Lanjutan Kasus Narkoba Hari Ini

Ravie Wardani
Ammar Zoni cukur bewok (Foto: dok iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Artis Ammar Zoni menjalani sidang lanjutan kasus narkoba di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat, hari ini, Selasa (30/7/2024). Agenda sidang adalah tanggapan JPU (Jaksa Penuntut Umum) atau replik.

Di momen itu, Ammar Zoni terlihat berbeda. Dia mencukur habis bewok di wajahnya, memberi kesan klimis beda dari biasanya. 

Sidang Ammar Zoni ini berlangsung sejak pukul 15.40 WIB melalui sambungan zoom dari Rutan Salemba. Mantan suami Irish Bella itu hadiri sidang tepat waktu. 

Ammar Zoni tampil beda

"Apakah saudara sehat hari ini?" ujar hakim PN Jakarta Barat sebelum membuka sidang. "Alhamdulillah sehat yang mulia," kata Ammar Zoni.

Tak hanya wajah yang terlihat berbeda dengan tanpa bewok, Ammar Zoni juga terlihat lebih tegar dari sidang pekan lalu. Di minggu lalu, Ammar Zoni sempat menangis dari awal persidangan ketika mendengar pledoi yang dibacakan JPU.

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Megapolitan
4 hari lalu

Polda Metro Tangkap 9.894 Tersangka Narkoba selama 2025, Terbanyak Pemakai

Nasional
5 hari lalu

Polri Sita 590 Ton Narkoba sepanjang 2025, Tangkap 64.046 Tersangka

Megapolitan
12 hari lalu

Modus Penyelundupan Narkoba di Jakarta: Dibawa dari Sumatra, Disembunyikan dalam Mobil

Megapolitan
13 hari lalu

Polda Metro Tangkap 2.054 Tersangka Narkoba Oktober-Desember 2025, Sita 60 Kg Sabu

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal