Viral Jule Resmi Lepas Hijab? Ini Faktanya!

Muhammad Sukardi
Viral penampilan Jule tanpa hijab tersebar luas di media sosial. (Foto: TikTok)

JAKARTA, iNews.id - Selebgram Jule alias Julia Prastini menyampaikan pernyataan resmi terbaru dan diduga kuat ada hubungannya dengan keputusan melepas hijab. Seperti apa pernyataannya? 

Melalui unggahan Instastory, Jule menekankan bahwa apa pun yang terjadi dalam hidupnya sekarang, tidak ada kaitannya dengan kejadian di masa lalu. Netizen menduga ini ada hubungannya dengan keputusan melepaskan hijab. 

Jule sadar betul bahwa apa yang dilakukannya itu menuai pro dan kontra, tapi baginya ini bagian dari menjadi diri sendiri. Karena itu, dia berharap publik menerimanya dengan lapang dada. 

"Hai semua, sebelumnya aku minta maaf atas segala kegaduhan yang terjadi. Aku mengakui banyak kesalahan yang aku perbuat. Terima kasih atas segala komentar baik maupun buruk aku terima, dan komentar yang memberi masukan sangat aku hargai," kata Jule, dikutip Rabu (21/1/2026). 

Dia menambahkan, "Terlepas dari apa pun yang terjadi di masa lalu maupun di masa yang akan datang, tidak ada kaitannya dengan keputusan apa pun yang saat ini aku ambil. Izinkan aku menjadi diri sendiri, tapi tidak menutup celah untuk aku belajar lebih baik lagi setiap hari." 

Pernyataan itu pun viral di media sosial. Terlebih, ada klarifikasi juga soal pengakuan kesalahan yang dibuat Jule. Ya, dia berharap apa yang terjadi dalam hidupnya, dapat menjadi pembelajaran bagi siapa pun. 

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
8 hari lalu

Viral Video Jule Terciduk Ngerokok di Bali, Ini Fotonya!

Seleb
10 hari lalu

Alasan Jule Selingkuh Akhirnya Terungkap, Na Daehoon KDRT?

Seleb
10 hari lalu

Klarifikasi Lengkap Na Daehoon Dituduh KDRT oleh Jule: Sangat Tidak Masuk Akal!

Nasional
20 jam lalu

SPPG Mustikasari Bekasi Bantah Video Viral Menu MBG Hanya Ubi dan Pisang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal