JAKARTA, iNews.id – Drama series yang diangkat dari kisah nyata berjudul Angel kembali hadir dengan cerita terbarunya yang berjudul Yes, I Can!. Angel tayang setiap Jumat pukul 16.00 WIB secara eksklusif di Vision+.
Angel dibintangi oleh Angelica Anastasia sebagai Angel, Brigitta Cynthia sebagai Monic, Olga Lydia sebagai Sofia (Mami Angel), dan Verdi Solaiman sebagai Aliong (Papi Angel). Series ini disutradarai oleh Hadrah Daeng Ratu.
Di episode ke-4 ini, Angel menceritakan perjuangan Angel untuk meyakinkan orang tuanya agar mengizinkannya menjadi Brand Ambassador. Walaupun maminya menentang keinginan itu, Angel tidak ingin menyerah.
Sejak ia mengikuti audisi di EVOS, ia sudah mencoba jujur walaupun tahu bahwa sang Ibu mungkin tak akan menyukainya. Benar saja, Mami Angel sangat menentangnya karena takut bahwa dia hanya ditipu, apalagi orang yang mengajak Angel itu tidak ia kenali.
“Mami suruh lu kuliah, lu gak mau. Ini orang nggak jelas nawarin kaya gitu lu hayu aja. Heran mami,” kata mami Angel.