Infografis Jawa Timur Jadi Provinsi dengan Angka Kasus Kekerasan Anak Terbanyak 

Binti Mufarida
Infografis Jawa Timur Jadi Provinsi dengan Angka Kasus Kekerasan Anak Terbanyak. (Foto iNews.id). 

JAKARTA, iNews.id - Jawa Timur (Jatim) menjadi provinsi dengan angka kasus kekerasan terhadap anak terbanyak di Indonesia. Hal ini berdasarkan data dari Sistem Informasi Online Perlindungan Perempuan dan Anak (SIMFONI-PPA), sepanjang Januari hingga 15 Agustus 2022.

Terdapat sekitar 703 kasus yang mayoritas terjadi di lingkungan satuan pendidikan berbasis agama dan asrama. Oleh karena itu, kekerasan terhadap anak menjadi masalah serius yang harus segera dituntaskan.

Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) melalui Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Anak, Perempuan dan Pemuda Femmy Eka Kartika Putri didampingi oleh Asisten Deputi Pemenuhan Hak dan Perlindungan Anak, Imron Rosadi mendorong agar kekerasan terhadap anak segera diselesaikan saat melakukan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) di Provinsi Jawa Timur.

“Ini merupakan amanat dari Presiden yang disampaikan oleh Menko PMK dalam rangka melakukan penanganan dan perlindungan yang lebih serius terhadap kasus-kasus kekerasan terhadap anak yang terjadi selama ini, utamanya kekerasan seksual yang baru-baru ini tengah diperbincangkan,” ujar Femmy dalam keterangan yang diterima, Senin (5/9/2022).

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
5 bulan lalu

Infografis Viral 17+8 Tuntutan Rakyat, Hentikan Kekerasan hingga Reformasi DPR

Internasional
6 bulan lalu

Infografis Trump Tuduh Obama Pimpin Kudeta, Perintahkan Penangkapan

Nasional
6 bulan lalu

Infografis Nadiem Berpeluang Jadi Tersangka Korupsi Laptop Kemendikbud?

Nasional
6 bulan lalu

Infografis Jepang bakal Blacklist Pekerja RI? 

Nasional
6 bulan lalu

Infografis Waspadai Cuaca Ekstrem 15–21 Juli 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal