Infografis Rubel Hampir Kembali ke Posisinya

Anton Suhartono
Infografis Rubel hampir kembali ke posisinya. (Infografis: MAP)

WARSAWA, iNews.id - Perdana Menteri Polandia Mateusz Morawiecki menilai sanksi yang dijatuhkan negara-negara Barat terhadap Rusia belum mempan memukul perkonomian negara itu. Mata uang rubel berangsur pulih mengindikasikan sanksi yang dijatuhkan tidak mengenai sasarannya.

Amerika Serikat (AS) serta banyak negara lain, termasuk semua anggota Uni Eropa, memberlakukan pembatasan terhadap Rusia setelah menyerang Ukraina pada 24 Februari lalu.

“Saya harus mengatakan ini dengan sangat jelas, sanksi yang kita jatuhkan sejauh ini tidak berhasil. Bukti terbaiknya adalah nilai tukar rubel,” kata Morawiecki, saat berbicara di pusat pengungsi Otwock, dekat Warsawa, Sabtu (2/4/2022), seperti dikutip dari RT.

Dia menjelaskan, nilai tukar rubel kembali ke level sebelum agresi Rusia ke Ukraina. 

"Apa artinya? Ini berarti semua tindakan ekonomi, keuangan, anggaran, dan moneter tidak berjalan seperti diinginkan beberapa pemimpin. Ini perlu dikatakan dengan sangat tegas,” ujarnya.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Internasional
6 bulan lalu

Infografis Pesawat Malaysia Airlines MH17 Ditembak Jatuh, Rusia Tolak Bertanggung Jawab

Internasional
6 bulan lalu

Infografis Badan PBB: Rusia Bertanggung Jawab Jatuhnya Pesawat MH17

Internasional
7 bulan lalu

Infografis Vladimir Putin jadi Presiden Terlama dalam Sejarah Rusia

Internasional
9 bulan lalu

Infografis Rusia Hujani Ukraina dengan Ratusan Drone

Infografis
10 bulan lalu

Infografis Geng Rusia Beraksi di Bali

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal