JAKARTA, iNews.id – Tampang dan performa gahar hypercar Pagani Huayra Roadster membuat para crazy rich dunia kepincut. Unit ke-100 telah jadi milik pengusaha asal Miami, Amerika Serikat, Brett David.
Pagani Huayra Roadster kembali menarik perhatian setelah seorang Youtuber berusia 17 tahun menabrakkan kendaraan supermewah miliknya itu hingga hancur. Mobil yang ditaksir seharga Rp32 miliar itu ringsek parah bagian depan.
Pengemudi Pagani itu tak lain Gage Gillean. Dia dikonfirmasi berada di belakang kemudi dengan sesama pembuat konten. Keduanya selamat tanpa cedera serius.