Kinerja Gemilang, Laba MNC Bank Tumbuh 308,03 Persen pada Tahun 2022

Sutikno

JAKARTA, iNews.id - (kiri -  kanan)  Komisaris Independen Frederikus P.Weoseke, Komisaris Mahdan, Komisaris Peter Fajar, Presiden Komisaris (Independen) Ponky N Pudijanto, Presiden Direktur Rita Montagna, Wakil Presiden Direktur Denny S Hanubrata, Direktur Hermawan dan Direktur Kepatuhan Renard YS Setiaji dalam acara Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Tahun 2023.  PT Bank MNC Internasional TBK di Jakarta, Kamis,15/06/2023.

PT Bank MNC Internasional Tbk (IDX: BABP) atau MNC Bank, anak usaha PT MNC Kapital Indonesia Tbk (IDX: BCAP) di bawah MNC Group (IDX: BHIT) telah melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (“RUPST”) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (“RUPSLB”). 

Dalam RUPST, Perseroan telah mengambil sejumlah keputusan di antara lain persetujuan atas Laporan Tahunan dan Laporan Keuangan termasuk di dalamnya Laporan Tugas Pengawasan Dewan Komisaris untuk Tahun Buku yang berakhir pada 31 Desember 2022. Untuk itu, pemegang saham memutuskan untuk memberikan pembebasan tanggung jawab sepenuhnya kepada Dewan Komisaris dan Direksi atas tindakan pengawasan dan pengurusan yang mereka lakukan dalam Tahun Buku yang berakhir pada 31 Desember 2022 (acquit et de charge).

Pada tahun 2022, MNC Bank berhasil mencatatkan pertumbuhan kinerja gemilang. Laba Perseroan tumbuh 308,03% menjadi Rp52,51 miliar, dari sebelumnya Rp12,87 miliar YoY (Year-on-Year). Perseroan juga mencatatkan pertumbuhan penyaluran kredit sebesar 19,95% menjadi Rp10,2 triliun pada tahun 2022 dibanding Rp8,5 triliun tahun 2021, di mana angka tersebut lebih tinggi dari pertumbuhan kredit industri perbankan nasional sebesar 11,35%. Selain itu, Dana Pihak Ketiga (DPK) MNC Bank juga meningkat 17,01% menjadi Rp13,15 triliun dari Rp11,24 triliun di tahun 2021. Pertumbuhan DPK ini juga jauh di atas rata-rata industri yang hanya mencapai 9,01%.

Agenda RUPST juga membahas mengenai pelaksanaan komitmen MNC Bank pada Rencana Aksi Keuangan Berkelanjutan (RAKB) di tahun 2023 yang akan mengedepankan penerapan prinsip “triple bottom line ” dalam kegiatan usaha Perseroan.

Sindo News/ Sutikno 

Editor : Yudistiro Pranoto
Artikel Terkait
Photo
17 hari lalu

Budaya Kerja dengan Hati, Kunci Kepercayaan Publik terhadap Pemerintah

Photo
5 bulan lalu

Kerja Sama MNC Bank dan BPR Bank Kota Bogor Perluas Layanan Perbankan Digital

Photo
6 bulan lalu

Tumbuh Positif di Tengah Tantangan, bank bjb Cetak Laba Rp606 Miliar pada Triwulan I 2025

Photo
6 bulan lalu

Kinerja 2024 Solid, TRIPA Bukukan Laba Rp123,52 Miliar

Photo
7 bulan lalu

WOM Finance Catat Kinerja Positif Sepanjang 2024

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal