10 Perampokan Terbesar di Dunia, Terbanyak Rp14 Triliun Sebagian Ditilep Pasukan AS

Anton Suhartono
Ilustrasi 10 perampokan terbesar di dunia, salah satunya di Irak melibatkan uang senilai 920 juta dolar AS (Foto: Reuters)

3. Uang Jaminan Keamanan Knightsbridge Inggris

Perampokan senilai 97 juta dolar AS atau sekitar Rp1,5 triliun ini melibatkan penjahat kawakan Valerio Viccei. Itu nilai dalam bentuk uang tunai dan sejumlah barang berharga. Dia menjadi buronan lebih dari 50 kasus perampokan bersenjata di Italia.

Kejadian tersebut berlangsung di London, Inggris, pada 1987. Modusnya, Viccei dan seorang asisten masuk bank dan mengatakan kepada staf ingin menyewa brankas.  Begitu ditunjukkan lemari besi, Viccei lalu beraksi mengeluarkan senjata api, membekuk manajer dan penjaga bank.

Pelaku kemudian memasang tanda bahwa bank tutup dan saat bersamaan para pelaku lainnya masuk. Mereka membobol brankas dan membawa uang tunai jutaan dolar serta barang berharga.

Viccei melarikan diri ke Amerika Selatan namun akhirnya ditangkap di Inggris saat kembali untuk mengirim mobil Ferrari ke rumah barunya.

4. Perampokan Kantor Sekuritas Inggris

Perampokan senilai 83 juta dolar AS atau sekitar Rp1,3 triliun merupakan pencurian uang tunai terbesar dalam sejarah Inggris. Peristiwanya terjadi pada 2006 di kantor perusahaan jasa keamanan di Kent. 

Mulanya seorang pria memfilmkan bagian dalam dari kantor itu. Kemudian, pelaku lainnya menggunakan topeng menculik manajer yang kemudian juga membawa kabur keluarganya. Para perampok membawa mereka ke gudang dan memaksa untuk memberi mereka akses ke tempat uang.

Beberapa perampok berhasil ditangkap meski aksi mereka tergolong rapi.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Buletin
3 hari lalu

Pria Bermukena Kabur Setelah Gagal Rampok Lansia di Takalar, Mobil Pelaku Diamuk Warga

Buletin
5 hari lalu

Polemik Dana Daerah Mengendap di Bank, Menkeu dan Kepala Daerah Saling Bantah

Nasional
5 hari lalu

BI soal Data Dana Pemda Mengendap: Hasil Verifikasi Laporan Seluruh Bank 

Internasional
7 hari lalu

Museum Louvre Paris Kembali Dibuka Setelah Perampokan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal